Lihat Semua Artikel

Menjelajahi Desa Sembungan, Desa Tertinggi di Pulau Jawa

Dataran Tinggi Dieng (Dieng Plateau) yang mendapat predikat sebagai dataran tinggi berpenghuni tertinggi kedua setelah Dataran Tinggi Tibet di Nepal. Saking tingginya daerah ini selalu tertutup kabut sehingga terlihat seperti berada di atas awan.

Karena inilah Dataran Tinggi Dieng dijuluki "Negeri Atas Awan", yang membuat sebagian besar tempat-tempat yang berada di kawasan Dieng Plateau ikut mendapat predikat tertinggi.

Salah satunya adalah Desa Sembungan yang mendapat predikat sebagai desa tertinggi di Pulau Jawa. Dalam sejarahnya, Desa Sembungan juga merupakan desa yang pertama kali dihuni oleh penduduk Dataran Tinggi Dieng yang kemudian menyebar ke desa-desa lainnya di Dieng.

Desa Sembungan, Desa Tertinggi di Pulau Jawa
Desa Sembungan, Desa Tertinggi di Pulau Jawa

Sebagai desa tertinggi di Pulau Jawa, Desa Sembungan menyuguhkan pemandangan indah Dieng Plateau dari atas. Berada di ketinggian 2306 mdpl, membuat desa ini memiliki suhu yang dingin dan udara yang bersih bebas dari polusi.

Berbeda sekali dengan kota-kota besar yang panas dan banyak polusi udara. Suhu udaranya bagus sekali untuk bersantai dan bebas dari segala hiruk pikuk kota.

Perjalanan ke Desa Sembungan

Desa Sembungan terletak di Kecamatan Kejajar, Kabupaten Wonosobo, Jawa Tengah. Dari kota Wonosobo (star di Alun-alun Wonosobo) ke Dieng memakan waktu sekitar 50 menit dengan kendaraan.

Baca juga: 3 Pilihan Angkutan Umum dari Wonosobo ke Dieng.

Lanjutkan perjalanan ke Dataran Tinggi Dieng dengan mengaambil jalur ke arah Desa sembungan yang berjarak sekitar 4 km dengan waktu tempuh 15 – 30 menit, tergantung kondisi jalan.

Jalan ke Desa Sembungan menanjak dan berkelok-kelok menuntut kehati-hatian pengendara. Anda telah sampai ke Desa Sembungan jika telah bertemu dengan gerbang masuk desa yang berbentuk candi mini dengan tulisan "Welcome to Sembungan Village".

Welcome to Sembungan Village
Welcome to Sembungan Village via Pinterest

Objek Wisata di Desa Sembungan

Desa Sembungan bukan sekadar desa biasa, terdapat beberapa objek wisata terkenal di Desa Sembungan seperti Bukit Sikunir, Telaga Cebong dan Air Terjun Sikarim.

Objek-objek wisata inilah yang membuat Desa Sembungan semakin hari semakin ramai dikunjungi wisatawan. Hal ini tentu saja menambah pendapatan desa ini sehingga penduduk Desa Sembungan rata-rata berkecukupan.

Baca juga: 11 Tempat Wisata Dieng yang Paling Bagus, Hits dan Kekinian.

Tiap waktu terutama hari libur Desa Sembungan akan dipenuhi wisatawan yang ingin berkunjung ke tempat-tempat wisata di sekitar desa.

Foto golden sunrise di Sikunir
Foto golden sunrise di Sikunir

Wisatawan berbondong ke Bukit Sikunir untuk melihat view Golden Sunrisenya yang disebut-sebut sebagai spot sunrise terbaik se-Asia Tenggara. Banyak juga yang mengunjungi Telaga Cebong untuk bersantai atau sekalian menyaksikan Air Terjun Sikarim yang indah.

Suasana Ramah di Desa Sembungan

Selain obyek wisatanya, Desa Sembungan juga terkenal dalam sektor pertanian. Itulah sebabnya di Desa Sembungan banyak lahan-lahan pertanian dan umumnya penduduk desa berprofesi sebagai petani.

Komoditas pertanian utama Desa Sembungan adalah kentang dan carica. Kualitas kentang dan carica Desa Sembungan adalah yang terbaik di Pulau Jawa. Kentang dan carica yang berasal dari Desa Sembungan didistribusikan ke seluruh Indonesia bahkan diimpor ke luar negeri.

Pertanian dan pariwisata Desa Sembungan semakin mengalami kemajuan. Berbagai fasilitas seperti penginapan atau homestay telah banyak tersebar di Desa Sembungan atau di kaki Bukit Sikunir.

Penginapan di Sikunir dan Dieng

Penginapan dengan fasilitas memadai ditawarkan dengan harga yang tergolong murah. Pengunjung bisa memilih penginapan atau homestay yang cocok dengan kebutuhan. Jadi, saat ke Desa Sembungan masalah penginapan atau homestay tidak perlu dikhawatirkan.

Penduduk Desa Sembungan yang umumnya berprofesi sebagai petani terkenal sangat ramah terhadap pengunjung. Tegur sapa serta senyum hangat menjadi ciri khas penduduknya. Ini juga salah satu daya tarik Desa Sembungan.

Bagaimana tidak menarik? Berwisata menikmati pemandangan Dataran Tinggi Dieng yang indah dihiasi lahan-lahan pertanian dari desa tertinggi di Pulau Jawa dipadu kehangatan penduduknya. Hmm... benar-benar kenikmatan batin yang tak ada duanya!